Selasa 22 Apr 2025

Notification

×
Selasa, 22 Apr 2025

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemkab Samosir Bersama Yayasan Goducate Singapore Berikan Bantuan ke Pelajar

Minggu | 05 Mei WIB Last Updated 2019-05-05T04:11:15Z
Bupati Samosir Drs. Rapidin Simbolon foto bersama para pelajar penerima bantuan
Partukkoan

Untuk membantu para pelajar di wilayah Kabupaten Samosir dalam hal pelajaran Bahasa Inggris, Pemerintah Kabupaten Samosir yang didukung Yayasan Goducate Singapore memberikan bantuan sepatu sekolah bagi 133 pelajar SD di Sianjur Mula-mula, Sabtu (4/5/2019).

"Diantara 133 pelajar ini, 4 orang merupakan yatim piatu," sebut Bupati Samosir Drs. Rapidin Simbolon saat menyerahkan bantuan didampingi pihak Goducate.
Program Goducate di Samosir lanjut Bupati adalah program Sing Your English (SYE) yang bekerjasama dengan Pemkab Samosir. "Bertujuan membantu pelajar di daerah ini cepat berbahasa Inggris," terangnya.

Rapidin menambahkan, Goducate didirikan Mr. Paul Choo dan didukung Menteri Pendidikan dan Transportasi Singapura Mr. Ng. Chee Meng. 

"Sudah memberi bantuan sejak Agustus 2017  lalu sampai saat ini di 56 sekolah SD dan SMP se-Kabupaten Samosir," ucap Rapidin.

Dia menekankan, melalui perhatian Pemkab Samosir bagi anak didik, akan menjadi motivasi meraih prestasi. "Program ini diharapkan membantu mencerdaskan anak bangsa sebagaimana diamanahkan undang-undang," tuturnya.

Dalam acara penyerahan bantuan sepatu sekolah tersebut turut hadir Kepala Bappeda Rudi Siahaan dan juga Kadis Pendidikan serta beberapa pejabat yang lain. (SN/P)
close