Notification

×

Kategori Berita

Cari Berita

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Korban Bus Yang Jatuh di Tele: Saya Selamat Karena Mukjizat

Minggu | 06 Mei WIB Last Updated 2018-05-06T13:52:59Z
Alvin Sitanggang bersama orang tuanya di kediaman | IST
Partukkoan

Salah seorang penumpang Alvin Sitanggang (18) di dalam mini bus Datra Royal Class yang jatuh ke dalam jurang tele Desa Partukkok Naginjang Kecamatan Harian beberapa waktu lalu mengaku dirinya selamat dari peristiwa itu merupakan mukjizat dari Tuhan.  

Demikian dikatakannya didampingi keluarga saat wartawan berkunjung ke kediamannya di Lumban Pasir Desa Parlondut Kecamatan Pangururan.

Alvian menceritakan, ketika mobil terjatuh ke dalam jurang, ia terkejut dan berusaha keluar dari mobil. Alumni SMA N. 1 Pangururan itu mengatakan bahwa dirinya yang pertama berhasil keluar dari mobil.  

“Waktu itu supirnya meminta supaya mencari pertolongan kepada siapapun yang melewati lokasi kecelakaan,” tuturnya mengingat kejadian.

Namun sebelum mendaki ke atas, Alvian masih sempat menolong seorang penumpang bernama Jefri Tarigan dengan kondisi kaki yang terhimpit bumper mobil.

"Dengan susah payah saya naik ke atas, hingga saya sampai di tepi jalan tele untuk meminta bantuan," tambahnya.

Beberapa menit setelah berada di atas, sebuah kendaraan lewat dan ia berusaha menghentikannya dengan harapan mendapatkan bantuan. Namun kendaraan tersebut enggan berhenti dan berlalu begitu saja.

“Mungkin takut, karena muka saya penuh darah saat itu,” ucapnya. 

Setelah saya bersihkan wajah, baru ada mobil yang mau berhenti dan mau memberi pertolongan. "Waktu mau masuk ke mobil, rupanya, orang tua saya tiba di lokasi. Karena sebelumnya sudah saya hubungi via handphone" katanya.

Mariden Sitanggang, orang tua alvin mengatakan, saat mereka tiba di lokasi sekitar pukul 02.00 Wib dini hari, warga mulai berdatangan untuk memberi bantuan.

Mariden Sitanggang bersama istri lalu bergegas membawa Alvin beserta rekannya satu bangku penumpang Gamayel Naibaho  yang juga berhasil menyusulnya ke atas menuju rumah sakit Hadrianus Sinaga.

Saat ini Alvin Sitanggang sedang menjalani rawat jalan di rumah atas ijin dari pihak rumah sakit. (*/RN)
close